Globalfaktual-com -Kodam Jaya- Jakarta Barat, – Dalam upaya menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan, dua Babinsa dari Koramil 04 Cengkareng yang dipimpin oleh Serma Manalu bersama petugas PPSU Kelurahan Cengkareng Timur menggelar kegiatan Karya Bakti di Jalan Pakuwon RT.013/RW.013, Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (27/4) pagi.
Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini menyasar pembersihan lingkungan sekitar, terutama sampah daun kering dan sampah plastik yang bertebaran di sepanjang jalan. Pembersihan dilakukan menggunakan peralatan sederhana seperti sapu, pengki, dan karung.
Serma Manalu mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Babinsa di wilayah binaan masing-masing. “Tujuannya untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman, serta meningkatkan kesadaran warga agar tidak membuang sampah sembarangan,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan masyarakat bahwa membuang sampah sembarangan, terutama di jalan raya, dapat membahayakan keselamatan pengguna jalan. “Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi contoh nyata dan memotivasi warga agar lebih peduli terhadap lingkungan sekitar,” tambahnya.
Kerja sama antara aparat dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan dinilai sangat penting untuk menciptakan suasana yang lebih sehat dan aman bagi semua.
Pendiam 0503/JB